Minggu, 06 Maret 2016

cara mencegah penyakit jantung



Inilah 10 cara mencegah penyakit jantung.
1. Berhenti merokok. Mengisap rokok sangat tidak baik untuk kesehatan jantung, maka segera hentikan kebiasaan ini untuk mencegah penyakit jantung agar jantung tetap sehat.
2. Konsumsi antioksidan. Polusi udara, asap kendaraan bermotor atau asap rokok menciptakan timbulnya radikal bebas dalam tubuh. Radikal bebas dapat menyebabkan bisul atau endapan pada pembuluh darah yang dapat menyebabkan penyumbatan. Untuk mengeluarkan kandungan radikal bebas dalam tubuh, perlu adanya antioksidan yang akan menangkap dan membuangnya. Antioksidan dapat diperoleh dari berbagai macam buah-buahan dan sayuran untuk mencegah penyakit jantung.

3. Kenali tekanan darah anda, dan lakukan apapun, supaya mencapai angka 115/75. Tenakan darah anda mungkin bahkan lebih penting daripada kolesterol anda. Dan, anda bisa menurunkan tekanan ini sendiri. Cara terbaik? Olah raga teratur, dan kurangi lemak di perut. Kenapa? karena lemak ini menutupi organ2 penting, sehingga, supaya organ2 ini bisa bekerja lebih baik, dibutuhkan tekanan darah lebih. Jadi, ketika lemak perut berkurang, tekanan darah yang dibutuhkan akan menurun drastis.
4. Makan 250gr kacang2an setiap hari. Kacang2an akan meningkatkan kadar kolesterol baik, HDL, dan menurunkan radang. Kacang juga membantu menyehatkan jantung dengan alasan yang belum jelas. Kacang memiliki kadar asam lemak Omega 3 tinggi, memiliki protein dan serat tinggi.
5. Coba cari tahu kadar HDL anda dan coba tingkatkan sampai di nilai 50. Bagi wanita, nilai HDL tinggi jauh lebih baik daripada LDL rendah. Entah kenapa, tapi yang jelas, makin tinggi nilai HDL, makin bagus (50 sudah termasuk bagus). CAra termudah untuk meningkatkan nilainya adalah olahraga, kurangi minuman keras, makan makanan dengan lemak sehat, misalnya: zaitun, canola. Asam Pantotenat (vit. B5) juga bisa membantu.
6. Jangan makan minyak jenuh lebih dari 20 gram setuap hari, dan gunakan minyak trans sesedikit mungkin. Lemak jenuh dan lemak trans akan menyebabkan radang arteri. Cinnamon roll (roti kayu manis) memiliki 7 gram lemak jenuh. Minyak trans (misalnya dalam mentega atau margarin), sering ditemukan dalam makanan yang diproses atau dipanggang dalam oven.
7. Minum alkohol? kurangi, sehari segelas aja. Kami sendiri masih belum jelas, tapi minuman beralkohol seperti bir dan anggur memiliki efek anti – radang. Tapi sering ditemukan bahwa mereka yang tidak minum alkohol sama sekali, malah memiliki kemungkinan serangan jantung lebih tinggi daripada mereka yang minum sedikit2. O yah! minum 7 gelas sehari nggak sama efeknya dengna minum 1 gelas tiap hari!
8. Makan 9 porsi sayuran dan buah setiap hari. Buah dan sayuran penuh dengan serat. Coba pelan2 tingkatkan jumlahnya dalam 2 – 6 minggu. karena jika jumlahnya meningkat drastis, malah kurang ok hasilnya, dan mempengaruhi pencernaan anda sendiri!.
9. Jalan selama 30 menit setiap hari! Nggak ada alasan!, lalu setelah itu, coba telepon seseorang. jalan setengah jam setiap hari, menurunkan resiko serangan jantung sekitar 30 persen. Ini semacam ujian bagi anda, Jika anda sukses melakukan hal ini, kemungkinan anda mulai akan melakukan kompromi2 yang lain. Bertelepon dengan orang lain adalah langkah yang sangat penting: karena akan memperkuat komitmen anda. O yah, coba telepon rekan perempuan anda, karena mereka akan lebih mendukung anda.
10. Hindari Stres. Stres memang sangat sulit dihindari jika hidup di kota besar seperti Jakarta yang dikenal karena kemacetan dan kesibukannya. Saat seseorang mengalami stres, tubuhnya akan mengeluarkan hormon cortisol yang menyebabkan pembuluh darah menjadi kaku. Hormon norepinephrine akan diproduksi tubuh saat menderita stres, yang akan mengakibatkan naiknya tekanan darah. Maka, sangat baik bila Anda menghindari stres baik di kantor atau di rumah.

cara pendaftaran universitas indonesia

Cara Pendaftaran

Proses pendaftaran Universitas Indonesia terdiri dari 9 tahap
  1. Membuat account di situs penerimaan UI
    Klik link Buat Account di kanan atas lalu isi formulir yang muncul
  2. Mengunggah foto berwarna ukuran 4x6 cm
    Anda harus mengunggah foto sebelum dapat membuat pendaftaran
  3. Membuat pendaftaran
    Anda dapat login menggunakan username dan password Anda, lalu pilih menu Buat Pendaftaran untuk membuat pendaftaran baru.
  4. Melakukan verifikasi pendaftaran
    Verifikasi dilakukan untuk memastikan Anda telah mengecek bahwa isian formulir pendaftaran dan pilihan program studi Anda telah terisi dengan data yang benar serta telah mengetahui biaya pendidikan untuk program studi yang dipilih
  5. Meng-upload berkas persyaratan pendaftaran
    Khusus untuk pendaftar Program Pascasarjana (S2, S3), Profesi, Spesialis, S1 Ekstensi dan yang memilih S1 Kelas Internasional
  6. Membayar biaya pendaftaran
    Biaya pendaftaran hanya dapat dibayarkan setelah Anda meng-upload foto dan melakukan verifikasi pendaftaran .
    Formulir pendaftaran dan pilihan program studi tidak dapat diubah lagi setelah Anda membayar biaya pendaftaran.
  7. Meng-download kartu ujian masuk
    Kartu ini harus dibawa ketika ujian seleksi masuk
  8. Mengikuti ujian seleksi masuk pada waktu yang telah ditentukan
  9. Setelah mengikuti ujian seleksi masuk, Anda dapat melihat hasil seleksi pada tanggal pengumuman
Keterangan tambahan dapat dilihat pada panduan pendaftaran masing-masing jalur penerimaan di menu sebelah kiri.

Cara Pembayaran Biaya Pendaftaran

Pembayaran biaya pendaftaran dilakukan melalui mekanisme Host-to-host Universitas Indonesia, dimana pendaftar dapat membayar biaya pendaftaran melalui ATM/Teller/Internet Banking beberapa bank seperti tertera pada daftar di bawah.
Pembayaran hanya dapat dilakukan setelah Anda mengunggah foto.
Biaya pendaftaran yang sudah dibayarkan tidak dapat dikembalikan.

Pilihan Cara Pembayaran

  • ATM: Bank BNI, Bank Permata, Bank Bukopin, Bank Mandiri, Bank BRI, Bank CIMB Niaga
  • Internet Banking: Bank Mandiri, Bank CIMB Niaga
  • Teller: Bank BNI, Bank BTN, Bank CIMB Niaga, Bank Mandiri
  • Self Service Terminal (SST): Bank CIMB Niaga

Cara Pembayaran Melalui ATM

Bank BNI

  • Pilih menu Pembayaran
  • Pilih menu Berikutnya
  • Pilih menu Universitas
  • Pilih menu UI/Universitas Indonesia
  • Masukkan 9 angka nomor registrasi untuk input NPM (Nomor Pokok Mahasiswa)
  • Layar akan menampilkan nomor registrasi, nama pendaftar, dan jumlah biaya yang akan dibayar
  • Tekan "Ya/Benar" untuk melakukan pembayaran

ATM Bank Permata

  • Pilih menu Transaksi Lainnya
  • Pilih menu Pembayaran
  • Pilih menu Pendidikan
  • Masukkan nomor pelanggan sebagai berikut: Kode Institusi + Nomor Registrasi
    Contoh:
    050 Kode Institusi UI
    708000001 Nomor Registrasi
  • Selanjutnya ikuti petunjuk pada mesin ATM

Bank Bukopin

  • Pilih menu Pembayaran
  • Pilih menu Pendidikan
  • Pilih menu Universitas Indonesia
  • Masukkan nomor pendaftaran sebagai Nomor Pokok Mahasiswa
  • Selanjutnya ikuti petunjuk pada mesin ATM

Bank Mandiri

  • ATM
    • Pilih menu Pembayaran/Pembelian
    • Pilih Multi Payment
    • Masukkan kode perusahaan 10003 (UI) lalu tekan BENAR
    • Masukkan 9 angka nomor registrasi lalu tekan tombol BENAR
    • Layar akan menampilkan identitas dan jumlah pembayaran; tekan 1 jika data sesuai
    • Untuk melakukan eksekusi, tekan "YA", untuk pembatalan tekan "TIDAK"
  • Teller
    • Isi blanko Multi Payment dengan mencantumkan nomor pendaftaran dan nama pendaftar dengan tujuan pembayaran Universitas Indonesia
    • Serahkan blanko ke teller untuk memproses pembayaran
  • Internet Banking
    • Login dengan User ID dan Password
    • Pilih menu Pembayaran
    • Pilih menu Pendidikan
    • Pilih rekening yang akan digunakan untuk membayar
    • Pilih Penyedia jasa: 10003 Universitas Indonesia
    • Masukkan nomor pendaftaran Anda di isian Nomor Mahasiswa
    • Klik "Lanjutkan", cek informasi yang muncul. Jika telah sesuai, masukan PIN yang degenerate oleh Token ke field yang tersedia. Pilih "Kirim"
    • Muncul bukti validasi dari system, print atau save untuk digunakan sebagai bukti.

Teller BNI atau BTN

  • Tanpa isi blanko langsung ke Teller minta "Host to Host Universitas Indonesia" atau "Online dengan BNI UI Depok"
  • Sebutkan No pendaftaran

ATM BRI

  • Pilih menu transaksi lainnya
  • Pilih menu Pembayaran
  • Pilih Pendidikan
  • Pilih kode (UI: 008)
  • Masukkan kode UI bersama 9 angka nomor pendaftaran (contoh: 008123456789)
  • Pilih Yes/OK

Bank CIMB Niaga

  • Pembayaran melalui ATM dan Self-Service Terminal (SST)
    1. Khusus ATM: Pilih menu Pilihan Transaksi
    2. Pilih menu Pembayaran
    3. Pilih menu Lanjut
    4. Pilih menu Pendidikan Online
    5. Pilih menu Universitas Indonesia
    6. Masukkan 9 digit nomor pendaftaran
    7. Layar akan menampilkan identitas pendaftar, pastikan nama yang muncul adalah nama Anda
    8. Untuk melakukan pembayaran tekan "Proses", untuk pembatalan tekan "Batal"
  • Pembayaran melalui Teller
    1. Isi blanko setoran dengan mencantumkan nomor pendaftaran dan nama pendaftar
    2. Serahkan blanko ke teller untuk memproses pembayaran
  • Pembayaran melalui CIMB Clicks
    1. Akses web Cimb Clicks di www.cimbclicks.co.id
    2. Masukkan User Id dan Password untuk log-in
    3. Pilih Menu "Bayar Tagihan"
    4. Pilih rekening sumber dana yang diinginkan
    5. Pilih Jenis Pembayaran – "Pendidikan"
    6. Pilih "Universitas Indonesia" pada kolom Nama Tagihan
    7. Masukkan Nomor Pendaftaran
    8. Layar konfirmasi akan menampilkan semua informasi pembayaran, Pastikan data pembayaran telah sesuai, masukkan mPIN.
    9. Bila transaksi berhasil, Simpan resi pembayaran sebagai bukti pembayaran yang sah.

Catatan

  • Pastikan Anda memasukkan nomor registrasi yang benar
  • Periksa kesesuaian nama pendaftar yang muncul pada layar ATM
  • Periksa kesesuaian jumlah biaya yang ditagihkan
  • Simpan resi pembayaran ATM sebagai bukti pembayaran
  • Periksa status pembayaran anda di situs penerimaan, dengan login, lihat pendaftaran
Download dalam format PDF

sumber

Pendaftaran Online Universitas Pancasila 2015/2016



Universitas Pancasila (UP), Pendaftaran, Online, Masuk Universitas Pancasila (UP), Penerimaan Mahasiswa Universitas Pancasila (UP), Informasi Pendaftaran Online Universitas Pancasila (UP), PMB Universitas Pancasila (UP), Seleksi UP, Ujian UP, Tes U, Jalur Masuk Universitas Pancasila (UP), Jalur Reguler, Jalur PMDK, Jalur SPMB, Jalur UMB PTS, Program Diploma, Program Sarjana, Program Pascasarjana, Progranm Apoteker, univpancasila.ac.id, 2015/2016.
Seperti biasanya, admin akan membahas tentang pendaftaran online yang ada di indonesia, kali ini admin akan membahas pendaftaran online penerimaan mahasiswa baru Universitas Pancasila (UP). Namun akan diawali dengan pembahasan singkat mengenai Universitas Pancasila (UP).

Sekilas Tentang Universitas Pancasila (UP)

Universitas Pancasila atau yang disingkat dengan UP merupakan salan satu Perguruan Tinggi Swasta yang terletak di kota DKI Jakarta, Indonesia. Universitas Pancasila (UP) memiliki dua kampus yaitu kampus yang terletak di Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan dan kampus Pascasarjana terletak di Jalan Borobudur, Menteng, Jakarta Pusat. Universitas Pancasila (UP) telah didirikan pada 28 Oktober 1966.

Fakultas dan Program yang telah diselenggarkan di Universitas Pancasila (UP) 
  • Program Profesi terdiri dari Profesi Apoteker.
  • Program Diploma III terdiri dari Fakultas Ekonomi & Bisnis, Fakultas Farmasi, Fakultas Teknik, dan Pariwisata.
  • Program Sarjana terdiri dari Fakultas Hukum, Fakultas Farmasi, Fakultas Ekonomi & Bisnis, Manajemen, Akuntansi, Fakultas Teknik, Arsitektur, Teknik Informatika, Teknik Elektro, Teknik Sipil, Teknik Mesin, Teknik Industri, Fakultas Psikologi, Fakultas Komunikasi, dan Fakultas Pariwisata.
  • Program Magister terdiri dari Magister Manajemen, Magister Manajemen Eksekutif, Magister Akuntansi, Magister Hukum, Magister Teknik Mesin, dan Magister Farmasi.
  • Program Doktor terdiri dari Doktor Ekonomi.
  
Itulah sedikit informasi tentang Universitas Pancasila (UP). Semoga bisa menambah wawasan anda terutama anda yang akan kuliah di Universitas Pancasila (UP). Sekarang kita lanjutkan lagi pembahasan kita tentang pendaftaran online penerimaan mahasiswa baru Universitas Pancasila (UP). Simak pembahasan selengkapnya berikut ini.

Pada tahun ini,
Universitas Pancasila (UP) kembali membuka jalur penerimaan mahasiswa baru untuk beberapa program yatu Program Diploma, Program Sarjana, Program Pascasarjana, dan Program Apoteker. Semua pendaftaran program-program tersebut dilakukan secara online melalui laman http://pmbonline.univpancasila.ac.id/. Setelah masuk ke laman tersebut, kemudian akan ada pilihan program, pilih salah atu program yang anda minati dan isilah data-data yang diperlukan. 

Perhatian !!! Sebelum melakukan registrasi online, anda harus melakukan pendaftaran pra registrasi untuk mengaktifkan PIN Pendaftaran. Klik menu pendaftaran pra registrasi, kemudian isi data-datanya dan proses.

Berikut ini penjelasan selengkapnya dari masing-masing Program yang telah disebutkan di atas

1. Pendaftaran Online Program Reguler UP 2015/2016

Pendaftaran Program Reguler ini diperuntukkan bagi calon mahasiswa yang berminat untuk memilih Program Diploma III dan Program Sarjana. Berikut ini penjelasannya.

Persyaratan Umum
  • Lulusan SMA/SMK/MA/MAK negeri maupun swasta dalam negeri.
  • Lulusan setara SMA luar negeri yang telah mendapat surat keterangan kesetaraan dari Kemendikbud atau Dinas Pendidikan dan Kebudayaan.
  • Memenuhi persyaratan kesehatan yang ditetapkan oleh program studi masing-masing.
Persyaratan Khusus Mahasiswa Pindahan
  • Mengisi formulir pendaftaran online, setelah itu melakukan Konversi Mata Kuliah Ke Program Studi Universitas Pancasila (info lebih lanjut, hubungi prodi tujuan).
  • Perguruan Tinggi asal harus terdaftar di Pangkalan Data Perguruan Tinggi (PDPT). Untuk info Perguruan Tinggi yang Terdaftar di PDPT silahkan klik disini.
  • Memiliki Surat Keterangan dari Perguruan Tinggi asal.
Prosedur Pendaftaran dilakukan dengan tahapan berikut ini
  • Mengisi Formulir Pra Registrasi
  • Simpan atau catat Kode Tagihan yang muncul.
  • Membayar biaya pendaftaran melalui Bank BNI, dengan Biaya Pendaftaran program Reguler sebesar Rp. 300.000,00.
  • Setelah membayar, kemudian isi Formulir Aktivasi PIN yang didapat dari Bank BNI.
  • Login ke situs pmbonline.univpancasila.ac.id menggunakan PIN tersebut untuk mengisi formulir pendaftaran secara online. 
  • Peserta wajib mencetak kartu ujian peserta
Jadwal Pelaksanaan Seleksi

Pelaksanaan Seleksi dilakukan melalui 3 Gelombang. Calon Mahasiswa dapat memilih waktu tes yang sudah ditentukan oleh panitia penyelenggara. Berikut penjelasannya.

* Gelombang I
  • Pendaftaran Online pada 17 November 2014 - 17 April 2015 
  • Tes Tertulis dilaksanaan pada 8 Februari, 8 Maret, dan 19 April.
  • Lokasi ujian di UP Kampus Srengseng
* Gelombang II
  • Pendaftaran Online pada 17 November 2014 - 19 Juni 2015 
  • Tes Tertulis dilaksanaan pada 3 Mei, 7 Juni, dan 21 Juni.
  • Lokasi ujian di UP Kampus Srengseng
* Gelombang III
  • Pendaftaran Online pada 17 November 2014 - 11 Agustus 2015
  • Tes Tertulis dilaksanaan pada 28 Juni, 4 Juli, 1 Agustus, dan 12 Agustus.
  • Lokasi ujian di UP Kampus Srengseng
2. Pendaftaran Online Program Reguler Khusus (Karyawan) UP 2015/2016

Universitas Pancasila (UP) membuka Program Reguler khusus yang diperuntukkan bagi calon mahasiswa yang akan memilih Program Sarjana dan Diploma III. Persyaratan umum hampir sama dengan program reguler, hanya saja pada point ke 3 di ganti dengan "Memiliki Surat Keterangan Kerja (SKK) dari tempat asal kerja". Untuk persyaratan khusus lainnya, biaya pendaftaran, dan jadwal seleksi sama seperti keterangan pada program reguler.

3. Pendaftaran Online Program Pascasarjana UP 2015/2016

Persyaratan Pendaftar Program S2 dan S3
  • Khusus pendaftar lulusan luar negeri harus menyerahkan dokumen penyetaraan ijazah dari Dikti.
  • Mempunyai nilai Tes Potensi Akademik (TPA) yang masih berlaku, yaitu maksimum 2 tahun setelah tanggal dikeluarkannya sertifikat.
  • Mempunyai nilai tes kemampuan Bahasa Inggris yang masih berlaku, yaitu maksimum 2 tahun setelah tanggal dikeluarkannya sertifikat, dibuktikan dengan sertifikat :
  1. Test Of English as a Foreign Language (TOEFL) dari UP, atau
  2. International English Testing Systems (IELTS) dari institusi yang diakui oleh IDP, atau
  3. Internet-Based (IBT) TOEFL dari institusi yang diakui oleh IIEF, atau
  4. Institutional Testing Program (ITP) TOEFL dari institusi yang diakui oleh IIEF
Prosedur Pendaftaran dilakukan seperti pada tahapan pendaftaran Program Reguler, namun ada sedikit perbedaan dalam besarnya biaya pendaftaran, yaitu :
  • Program S3 sebesar Rp. 500.000,00
  • Program S2 (Magister Akuntansi, Magister Manajemen, Magister Farmasi, Magister Kenotariatan) sebesar Rp. 500.000,00
  • Program S2 (Magister Hukum) sebesar Rp. 500.000,00
  • Program S2 (Magister Teknik Mesin) sebesar Rp. 250.000,00
  • Program S2 Eksekutif (Magister Manajemen) sebesar Rp. 500.000,00
Perhatian!!! Bagi yang memilih Magister Teknik Mesin, Pendaftaran dilakukan secara langsung di Sekretariat Program Studi Masing-Masing (Tidak Melalui Website PMB).

4. Pendaftaran Online Jalur SPMB UP 2015/2016

Universitas Pancasila (UP) merupakan salah satu Perguruan Tinggi Swasta yang tergabung dalam Perhimpunan Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Nusantara (P-SPMBN). Dengan bergabungnya Universitas Pancasila (UP) dalam P-SPMBN, maka pendataran calon mahasiswa baru bisa dilakukan secara online melalui situs resmi SPMB yaitu www.spmb.or.id. Informasi selengkapnya bisa dilihat pada situs tersebut atau bisa klik DISINI.

Demikianlah Informasi yang bisa admin berikan kali ini tentang pendaftaran online penerimaan mahasiswa baru Universitas Pancasila (UP). Semoga informasi yang admin berikan bisa memberikan pencerahan kepada anda dalam melakukan pendaftaran online. Admin turut mendoakan semoga anda lulus ujian seleksi. Terima kasih atas waktu yang anda luangkan untuk membaca artikel ini. Salam sukses untuk kita semua.

Tag : Universitas Pancasila (UP), Pendaftaran, Online, Masuk Universitas Pancasila (UP), Penerimaan Mahasiswa Universitas Pancasila (UP), Informasi Pendaftaran Online Universitas Pancasila (UP), PMB Universitas Pancasila (UP), Seleksi UP, Ujian UP, Tes U, Jalur Masuk Universitas Pancasila (UP), Jalur Reguler, Jalur PMDK, Jalur SPMB, Jalur UMB PTS, Program Diploma, Program Sarjana, Program Pascasarjana, Progranm Apoteker, univpancasila.ac.id, 2015/2016.

sumber 

Sekolah Tinggi Farmasi Bandung

HALO, SALAM HORMAT CALON MAHASISWA BARU TAHUN 2016 STFB
 Selamat Datang Calon Mahasiswa Baru (camaba) Tahun Akademik (T.A) 2016/2017.
 Sekolah Tinggi Farmasi Bandung (STFB), dengan ini mengumumkan penyelenggaraan Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB STFB) Tahun 2016. SPMB STFB 2016 dilakukan melalui PROSES Ujian Saringan Masuk (USM)yang dilaksanakan secara terjadwal melalui pembagian periode tertentu.
 Program Studi Yang ada di STFB, terdiri dari:
 Program Studi (PRODI)
1. D3 Farmasi
2. S1 Farmasi 
3. Profesi Apoteker (PSPA)
 Persyaratan Umum
 Camaba STFB   harus memenuhi persyaratan sebagai berikut :
1. Lulusan SMA, SMK, dan MA,atau sederajat;
2. Tidak buta warna baik total maupun parsial;
3. Camaba untuk Prodi Profesi Apoteker   telah dinyatakan Lulus dari Program Sarjana Farmasi Pada Perguruan Tinggi yang telah terakreditasi minimal C 
 Cara Pendaftaran :
 USM STFB akan diselenggarakan sepanjang Tahun 2016 melalui pembagian periode. Periode USM terbagi sesuai dengan kalender akademik pada masing-masing program studi di STFB.
 USM STFB merupakan kegiatan saringan masuk terjadwal tetap. Untuk mendaftar melalui jalur ini, camaba dapat melakukan pendaftaran online yang dapat diakses pada laman resmi STFB yaitu http://www.stfb.ac.id dengan syarat minimal memiliki e-mail (surel). Jika camaba tidak memiliki email, pembuatan akun email dapat dilakukan secara cuma-cuma (tanpa harus bayar) seperti yahoo, gmail, dll. Email ini diperlukan untuk mengirim kartu Ujian Seleksi Masuk.  
 Untuk Pendaftaran online silahkan klik DISINI
 Sebelum mengisi data pada laman yang disediakan, maka peserta USM harus melakukan pembayaran pendaftaran USM melalui transfer ke
Bank BRI
no.rek. 1429-01-000024-50-6
A/n STFB (H. Mulyana, SH., M.Pd., MH.Kes).
 Bukti pembayaran akan diupload bersamaan saat pengisian formulir secara Online. 
 Jadwal USM 2016 Prodi S1 dan D3 sebagai berikut: 

Jadwal PMB 2016

Khusus untuk camaba STFB Prodi S1 dan D3 Farmasi, pendaftaran manual dapat dilakukan dengan berkunjung langsung ke Kampus STFB di Jl. Soekarno Hatta No.754, CibiruBandung, Indonesia 40615. Camaba mengisi formulir pendaftaran yang dapat diunduh dalam laman resmi STFB. Silahkan didownload disini.
 Berikut adalah syarat yang harus dipenuhi dalam proses pendaftaran USM:
 A. Prodi S1 dan D3
 Pengisian formulir pendaftaran USM prodi S1 dan D3 Farmasi dilaksanakan secara manual.
 Membawa bukti pembayaran biaya pendaftaran Rp. 350.000,- (tiga ratus lima puluh ribu rupiah) untuk Non-Alumni SMK Bhakti Kencana dan Rp. 150.000,- (seratus lima puluh ribu rupiah untuk Alumni SMK Bhakti Kencana (termasuk biaya seluruh proses seleksi)
  1. Formulir pendaftaran diisi dengan menggunakan ballpoint, lengkap dan benar dengan memperhatikan petunjuk pengisian
  2. Formulir pendaftaran yang telah diisi lengkap diserahkan ke Bagian Pendaftaran di Kampus STFB pada hari dan jam kerja (Senin s.d. Sabtu, pukul 08:30 s.d. 15:00 WIB)
  3. Pas Foto ukuran 4X6 dan 3X4  sebanyak 2 buah, masing masing  (1 buah akan ditempel pada Formulir Pendaftaran camaba)
  4. Ijazah SMA/MA/SMK, satu lembar fotokopi yang sudah dilegalisir oleh Kepala Sekolah yang bersangkutan. Bagi calon peserta yang belum memiliki Ijazah SMA/MA/SMK dapat diserahkan secepatnya sebelum penutupan akhir penerimaan mahasiswa baru Tahun 2014
  5. SKHUN, satu lembar fotokopi yang sudah dilegalisir oleh kepala Sekolah SMA/MA/SMK yang bersangkutan, asli diperlihatkan. Apabila belum memiliki syarat Ijazah dan SKHUN, maka dapat diganti dengan Surat Keterangan Sedang Sekolah di sekolah yang bersangkutan
  6. Salinan Akte Kelahiran
  7. Khusus untuk calon mahasiswa yang berniat masuk Kelas Sore, camaba harus membawa Surat ijin/keterangan sebagai karyawan di salah satu institusi /perusahaan yang menandakan ybs. bekerja dan mendapat persetujuan ijin belajar.

B. ProfesiApoteker
 Pengisian Formulir Pendaftaran USM Prodi Profesi Apoteker dilaksanakan secara online.
 Mengisi Formulir online
  1. Formulir Pendaftaran yang telah diisi, silahkan dicetak (print dari pendaftaran online)
  2. Fotokopi transkrip nilai akademik dan ijazah Sarjana Farmasi yang disahkan oleh Dekan Fakultas/ Wakil I Dekan Bidang Akademik yang menerbitkannya.
  3. Pas foto terbaru ukuran 4x6 cm dan 3X4 cm masing masing 2 buah (berwarna)
  4. Membayar biaya pendaftaran Rp. 350.000,- (tiga ratus ribu rupiah) (termasuk biaya seleksi) melalui transfer, bukti transfer dilampirkan.
  5. Persyaratan no. 2 s.d 5 agar dikirim melalui pos atau disampaikan secara langsung ke Sekretariat Program Studi Profesi Apoteker dengan alamat :Jl. Soekarno-Hatta No.754 Bandung – Indonesia, pada hari kerja Senin – Sabtu pukul 08.30 – 15.00 WIB
  6. Pengambilan Kartu Ujian diambil Pada tgl terakhir Masa Pendaftaran setiap Gelombang atau Pengiriman melalui email yang tertera pada pendaftaran online 
 
BIAYA KULIAH STFB 2016

Bagi calon yang dinyatakan lulus USM Reguler dan mendaftarkan diri sebagai mahasiswa baru STFB akan dikenakan biaya sebagai berikut :
 Uang kuliah Tahun Ajaran 2016/2017 sebagai berikut :

Biaya Kuliah 2016

Terimakasih atas kepercayaan yang telah Anda berikan kepada kami, 

sumber

Manfaat Bunga Mawar Untuk Kesehatan Dan Kecantikan


Mawar yang memiliki nama latin Rosa canina adalah tanaman hias yang menghasilkan bunga dengan warna-warni yang indah. Entah sejak kapan, bunga mawar sering dijadikan sebagai lambang cinta. Terutama mawar merah. Di Indonesia sendiri bunga mawar digunakan untuk berbagai keperluan dari mulai bunga hias, bunga meja atau bunga tabur.
Namun, dibalik keindahan warnanya ternyata bunga mawar memiliki manfaat bagi dunia kesehatan dan kecantikan. Bagi dunia kecantikan, bunga mawar sering dijadikan bahan untuk perawatan wajah, kulit dan rambut. Sedangkan dalam dunia kesehatan, bunga mawar dijadikan sebagai obat untuk beberapa penyakit seperti menurunkan kolsterol, mencegah penyakit jantung, meringankan gejala flu, diare, serta infeksi saluran kemih.

Bunga Mawar1. Menghilangkan Jerawat
Air bunga mawar merupakan bahan pembersih alami yang kaya antioksidan dan mampu membunuh bakteri penyebab jerawat. Cuci wajah Anda dengan air hangat yang sudah dicampur dengan air mawar.

2. Perawatan Kulit
Jaga keseimbangan pH alami kulit dengan air mawar. Air mawar dapat menyeimbangan produksi sebum pada kulit. Hal ini dapat digunakan baik untuk kulit berminyak maupun kulit kering. Air mawar juga mampu melawan berbagai penyakit kulit dan eksim.

3. Kesehatan Rambut
Air mawar baik untuk kesehatan rambut karena dilengkapi dengan penyejuk alami yang dapat melembapkan. Cukup tuangkan beberapa tetes air mawar saat keramas bersamaan dengan sampo untuk menciptakan aroma khas yang wangi. Bisa juga digunakan setelah keramas, tuangkan pada rambut yang masih basah, dan pijat lembut untuk membantu pertumbuhan rambut Anda. Selain itu, air mawar juga dapat mengatasi peradangan di kulit kepala dan memberantas ketombe, nih!

4. Kesehatan Mata
Mata lelah dan lingkaran gelap di bawah mata bisa diatasi dengan air mawar. Air mawar juga dapat digunakan untuk mengatasi mata merah dan meradang. Teteskan 2-3 tetes pada mata, lalu tutup selama beberapa menit untuk membersihkan mata. Lakukan secara rutin untuk menghindari infeksi mata.

5. Untuk Miss V
Tahukah Anda? Perawatan seperti spa biasanya menggunakan air mawar sebagai bahan utamanya. Hal ini dikarenakan keharuman air mawar yang khas dan bermanfaat untuk organ intim Anda. ‘Cuci’ Miss V dengan air hangat matang yang telah dicampur dengan air mawar.

6. Mengatasi bengkak pada kaki
Caranya dengan mengambil 2-3 bunga mawar lalu ditambah 30gram daun sembung setelah itu cuci bersih. Kemudian rebus dengan air 600ml lalu minum airnya selama 2 kali sehari.

7. Roseship
Rosehip ini adalah buah dari biji bunga mawar. Selain digunakan untuk bahan produk kecantikan, buah yang satu ini berhasil menurunkan tekanan darah, dan tingkat kolesterol pada tubuh manusia.

Tidak hanya bunga mawar, tanaman hias yang bisa digunakan sebagai obat tapi banyak bunga-bunga lainnya. Misalnya, bunga melati dan bunga kenanga yang sebelumnya pernah kita ulas.
 

10 Tips Mudah Menghadapi Ujian Nasional 2016



tips hadapi UN 2015

Nah sebelum waktu itu benar-benar datang kamu perlu mempersiapkan diri dengan melakukan hal-hal berikut:

1. Luruskan Niat Kuatkan Mental

Ini sebenarnya yang banyak luput dari kebanyakan siswa.Masih banyak diantara siswa yang tidak memiliki orentasi yang jelas. Sekolah hanya asal sekolah saja. Yang penting masuk sekolah,tiga tahun kemudian mendapat ijazah.

Yang benar, niatkanlah sekolah ini untuk mendulang ilmu yang bermanfaat. Sehingga Ujian Nasional bisa kamu anggap sebagai ajang evaluasi yang akan menunjukkan seberapa banyak ilmu dan pengetahuan yang bisa kamu serap selama ini.

Intinya,kuatkan dulu mentalmu !!!
Gak perlu takut dengan UN dan ingat bahwa:
"Ujian Untuk Menuntut Ilmu Bukan Menuntut Ilmu Untuk Ujian"

2. Buat Jadwal Belajar, dan konsisten dengan Jadwal

Buat kamu para juara,pasti belajar bukan sesuatu yang aneh kan ???
Membaca, mengerjakan PR, membuar rangkuman atau menghafal merupakan bagian dari belajar.
Tapi untuk sekarang, kamu perlu sesuatu yang lebih dari sekedar belajar.Kamu perlu membuat jadwal belajar yang lebih baik. Berikan alokasi wakru yang lebih untuk pelajaran yang kamu anggap sulit.Dan.... KONSISTEN.

3. Memahami SKL atau Kisi-kisi UN

Ingat waktu kamu tidak banyak lagi. Kurang efektif rasanya jika kamu harus membaca semua buku tebal yang pernah dipelajari dari semester awal pertama masuk ke sekolah.

Fahami saja SKL atau kisi-kisi yang sudah diterbitkan oleh BSNP. Lebih bagus lagi kalau kamu bisa membuat rangkuman materi dari kisi-kisi tersebut. Ya paling tidak kamu bisa foto copy rangkuman milik teman, download dari internet atau membelinya di toko buku.

Baca: Download Kisi-Kisi Lengkap UN 2014-2015 SD, SMP dan SMA

4. Banyak Berlatih Soal UN

Nampaknya mulai sekarang kamu harus mulai terbiasa berkawan dengan soal-soal ujian. Kamu bisa download sebanyak-banyaknya soal dari internet. Atau kalau ingin lebih yakin lagi, kamu bisa belu buku kisi-kisi UN yang disusun sesuai dengan SKL/ kisi-kisi soal UN 2015.

5. Ikut dalam Sebuah Kelompok Belajar

Sebenarnya hal ini tidak mutlak dilakukan. Tapi dengan cara belajar berkelompok seperti ini, kamu bisa saling berbagi dan memecahkan hal-hal yang sukar difahami bersama dengan teman-teman. Dan inilah solidaritas yang benar, bukan dengan kerjasama berbagi contekan.

6. Tinggalkan Hal Yang Kurang Bermanfaat

Mulai sekarang mau tidak mau kamu harus mualai mendaftar kebiasaan-kebiasaan kurang penting yang selama ini sering kamu lakukan. Cobalah untuk mengurangi porsinya, bahkan bila perlu tidak ada salahnya kamu ambil tindakan ekstrim yaitu dengan meninggalkannya sama sekali.He he he ...cuma sementara kok !!!

7. Sesekali Bermain Untuk Menghilangkan Stres

Sesekali tidak ada salahnya jika kamu melakukan refresing. Sekedar jalan-jalan atau joging keliling komplek akan menjadikan fikiran lebih fress dan siap untuk diajak tempur kembali.

8. Jaga Kesehatan

Untuk beberapa hari ke depan pasti kamu akan penuh dengan banyak kegiatan.Baik itu dengan rutinitas biasa, ataupun dengan rutinitas tambahan seperti bimbel, belajar kelompok atau sejenisnya.

Oleh karena itu, menjaga tubuh tetap fit merupakan sebuah keharusan. Jangan sampai semua rutinitas yang sudah kamu jadwalkan dengan baik berantakan karena kamu harus terbaring lemah di tempat tidur.

9. Banyak berdo'a untuk Sendiri dan Orang Lain

Banyaklah berdo'a agar kamu dimudahkan dalam mengahadapi Ujian.Dan jangn lupa kamu juga harus berdo'a untuk keberhasilan temen-teman yang lain. Karena dengan seperti itu insyaAlloh urusanmu agan dipermudah oleh Alloh.

10. Serahkan Semuanya Pada Alloh

Manusia hanya bisa berusaha sembari berdo'a. Adapun ketetapan semuanya ada ditangan Yang Maha Kuasa. Maka bertawakal dan banyak mendekatlah kepada-Nya dengan berbagai ibadah dan kebajikan.


Nah itulah 10 Tips Mudah Menghadapi Ujian Nasional 2015. Semoga tips ini bermanfaat bagi para pembaca sekalian dan jangan lupa bagikan kepada teman-teman anda.

sumber

10 Tempat Wisata Di Bengkulu Paling Terkenal

Tempat wisata di Bengkulu
Dihimpun dari berbagai sumber, berikut ini adalah 10 tempat wisata di Bengkulu yang paling terkenal. Beberapa di antaranya adalah wisata alam yang memikat dan peninggalan bersejarah yang mengagumkan.
Pantai Panjang
Pantai Panjang

1. Pantai Panjang

Garis pantai yang sangat panjang sejauh 7 km adalah keunikan yang dimiliki tempat wisata di Bengkulu yang satu ini. Pantai Panjang terletak di kawasan strategis pariwisata Bengkulu, sebuah kawasan yang lengkap dengan fasilitas publik dan akomodasi yang lengkap. Dari pusat kota, Anda hanya memerlukan waktu sekitar 15 menit untuk dapat sampai di Pantai Panjang ini, atau berjarak sekitar 3 km.
Objek wisata Bengkulu yang satu ini memiliki banyak fasilitas,dari penginapan, restoran dan cafe, pusat perbelanjaan, arena bermain anak, hingga fasilitas olah raga. Tak ayal, Pantai Panjang adalah salah satu pesona wisata di Bengkulu yang populer. Bagi masyarakat lokal, pantai ini adalah juga salah satu pusat terapi dengan berjogging pagi atau sore hari di lintasannya.
Pohon cemara dan pohon pinus yang tumbuh di sepanjang bibir pantai adalah daya tarik lain yang melengkapi keindahan panorama matahari tenggelam di kawasan pantai. Pantai Panjang memiliki pasir putih yang halus sehingga saat Anda berjalan maka pasirnya tidak akan mengotori kaki. Berolahraga di pantai ini merupakan kegiatan yang tepat karena di sepanjang pantai tersedia jogging trek.
Penggemar volly pantai dapat bermain di lapangan yang dibangun di atas pasir-pasir alami, pecintasurfing pun memiliki titik sendiri untuk menaklukan ombak bersama papan selancarnya. Jika Anda ingin sesuatu yang lain, Anda dapat mencoba menikmati kuliner laut di kawasan pantai ini. Ada banyak restoran hingga tempat-tempat makan yang mudah Anda temukan di sana.
Rumah Pengasingan Bung Karno
Rumah Pengasingan Bung Karno

2. Rumah Pengasingan Bung Karno di Bengkulu

Bung Karno menempati rumah ini pada tahun 1938 – 1942. Di Bengkulu pula Sang Proklamator bertemu dengan Fatmawati, gadis asli Bengkulu yang kemudian menjadi istrinya sekaligus sang penjahit Bendera Sang Saka Merah Putih saat Proklamasi 17 Agustus 1945. Objek wisata di Bengkulu ini menyimpan benda-benda peninggalan Bung Karno yang memiliki nilai sejarah sekaligus menemani Bapak Proklamator dalam menyusun strategi-strategi perjuangan selama di pengasingan. Ada sepeda ontel kesayangan Bung Karno, koleksi buku, hingga surat cinta Bung Karno untuk Ibu Fatmawati.
Pada awalnya, rumah ini adalah milik pengusaha Tionghoa bernama Tan Eng Cian yang bekerja saat itu sebagai penyumplai sembako untuk Pemerintah Belanda. Lalu, Belanda menyewanya untuk menempatkan Bung Karno di rumah tersebut selama diasingkan di Bengkulu. Untuk dapat masuk, Anda harus membayar tiket masuk Rumah Pengasingan Bung Karno sebesar Rp 2.500 per orang.
Benteng Marlborough
Benteng Marlborough di Bengkulu3. Benteng Marlborough
Inilah benteng pertahanan kekuasaan Inggris di kawasan pantai barat Sumatera dan sekaligus untuk mempertahankan Bengkulu sebagai daerah monopoli lada dan perdagangan. Benteng Marlborough dibangun oleh East India Company (EIC) tahun 1713-1719 pada masa kepemimpinan Gubernur Joseph Callet. Benteng ini dianggap sebagai benteng terkuat kedua milik Inggris di wilayah timur setelah benteng St. George di Madras, India.
Tempat wisata di Bengkulu yang satu ini adalah wisata sejarah yang menarik, Anda dapat menyaksikan sebuah benteng yang berdiri kokoh di lahan seluas 44.100 m persegi dengan panjang 240,5 m dan lebar 170,5 m, menghadap ke arah selatan dan membelakangi Samudra Hindia. Bentuk arsitektur bangunan Benteng Marlborough ini mirip kura-kura, terdapat jembatan yang menghubungkan bagian kepala dan badan, sebuah jembatan di atas parit yang membentuk ekor dan jembatan yang menghubungkan jalan masuk dengan bagian luar.
Pantai Tapak Paderi
Pantai Tapak Paderi

4. Pantai Tapak Paderi

Pantai ini terhubung dengan Pantai Panjang dan Pantai Jakat di Bengkulu, sebuah pantai yang pada awal mulanya adalah pusat pelabuhan laut pertama di Bengkulu serta menjadi penunjang transporasi laut pemerintah Inggris di Bengkulu pada masa itu yang berjarak 100 meter dari Benteng Marlborough.
Sunset yang begitu indah adalah pesona yang dapat Anda temukan di tempat wisata Bengkulu yang satu ini. Dari bagian atas Tapak Paderi, Anda dapat menyaksikan keindahan laut Bengkulu. Berjalan-jalan kaki di sekitar pantai atau menikmati jagung bakar di pantai ini adalah kegiatan menarik yang dapat Anda nikmati. Objek wisata di Bengkulu yang satu ini memiliki garis pantai yang panjang dan menawan, tidaklah mengherankan jika Pantai Tapak Paderi ini ramai dengan kunjungan orang.
Kota Curup
Kota Curup

5. Kota Curup

Kota Curup adalah ibukota Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu. Inilah tempat yang menjadi rumah Bunga Rafflesia Arnoldi yang terkenal itu. Suhu dingin mencapai 18 derajat celcius di pagi hari adalah karakter Kota Curup. Topografis Kabupaten Rejang Lebong adalah sebuah daerah yang berdiri di atas pegunungan Bukit Barisan dengan ketinggian 100 – 1.000 meter dpl. Ladang-ladang masih diselimuti kabut sehingga buah dan sayur yang ditanam berpetak-petak terlihat samar.
Dari kota ini, Anda dapat pergi ke Bukit Kaba, mendakinya hingga ke puncak untuk menyaksikan panorama alam yang memikat di sana. Atau, menikmati wisata di Danau Mas Harun Bastari. Jika Anda ingin mandi air panas di kota ini, datanglah ke Suban Air Panas, sebuah tempat pemandian air panas di Bengkulu dengan sumber air dari pegunungan yang langsung menuju kolam-kolam. Kota Curup adalah tempat wisata di Bengkulu dengan keunikan daerahnya yang menarik.
Danau Dendam Tak Sudah
Danau Dendam Tak Sudah

6. Danau Dendam Tak Sudah

Danau ini terletak di Kota Curup, Bengkulu Utara, tidak jauh dari pusat Kota Bengkulu dengan jarak hanya sekitar 6 km. Danau yang dikelilingi bukit-bukit hijau ini merupakan kawasan cagar alam yang menyimpan banyak potensi ekologi dan keseimbangan ekosistem.
Kawasan hijau berudara sejuk, penorama yang menawan di kawasan danau pada saat pagi hari, serta kekayaan flora dan fauna di kawasan Danau Dendam Tak Sudah adalah beberapa hal yang dimiliki tempat wisata Bengkulu yang satu ini. Berperahu dan menaiki rakit untuk mengelilingi danau adalah salah satu kegiatan menarik yang harus Anda lakukan. Jika Anda memiliki hobi memancing, tempat ini adalah salah satu yang tepat untuk Anda.
Danau Mas Harun Bastari
Danau Mas Harun Bastari

7. Danau Mas Harun Bastari

Danau Mas Harun Bestari terletak di Kecamatan Selupu Rejang, Kabupaten Rejang Lebong, berjarak sekitar 17 km dari pusat Kota Curup dan berada di pinggir jalan raya antara Curup – Lubuk Linggau. Lokasinya yang dekat dengan Bukit Kaba membuat daerah ini sebagai salah satu pilihan tempat wisata di Bengkulu yang menarik.
Danau Mas Harus Bastari adalah salah satu objek wisata keluarga di Bengkulu yang disukai. Terdapat banyak permainan bagi anak-anak hingga orang dewasa. Perahu-perahu dan sepeda air dapat dimanfaatkan untuk berkeliling danau. Anak-anak lazimnya suka bermain dengan komedi putar dan kursi ayun. Kawasan wisata Danau Mas Harun Bastari memiliki luas 36 hektar, bukit di sekelilingnya ditanami sayur-mayur segar.
Museum Negeri Bengkulu
Museum Negeri Bengkulu

8. Museum Negeri Bengkulu

Museum ini adalah tempat menyimpan, merawat, melestarikan mengamankan dan memanfaatkan koleksi berupa benda cagar budaya. Awalnya, museum ini bertempat di Benteng Marlborough namun tiga tahun kemudian pada 3 Januari 1983, museum ini dipindahkan ke gedung baru hingga sekarang.
Tempat wisata di Bengkulu yang satu ini dibuka setiap hari untuk umum, kecuali Senin, dari pukul 8 pagi hingga 1 siang. Terdapat dua ruang pameran di dalam museum yang menyimpan sekitar 6.220 macam koleksi, meliputi 10 macam kategori. Kategori tersebut adalah geologika, biologika, etnografika, arkeologika, historika, numismatika, filologika, keramologika, seni rupa, hingga teknologika. Hampir separuh koleksi tersebut adalah benda budaya kategori etnografi atau benda budaya yang merupakan perlengkapan hidup, seperti kain tenun tradisional, benda upacara, senjata, dan lainnya baik yang masih dipakai dan diproduksi maupun perlengkapan kuno yang sudah tidak diproduksi atau digunakan lagi.
Bukit Kaba
Bukit Kaba di Bengkulu

9. Bukit Kaba

Terletak di Desa Sumber Urip, Kecamatan Selupuh Rejang, Kabupaten Rejang Lebong, Bukit Kaba adalah gunung api aktif tipe A, yaitu tipe gunung yang pernah meletus tahun 1600 sampai sekarang, berketinggian sekitar 1.952 m dpl. Ada 8 kawah yang dimiliki gunung ini, tapi 5 diantaranya tertutup vegetasi. Gunung Kaba atau masyarakat Bengkulu menyebutnya sebagai Bukit Kaba, menyuguhkan pemandangan alam nan hijau dan menawan hati. Untuk dapat mencapai kawah dan puncak Bukit Kaba, Anda harus menaiki 307 anak tangga.
Menyaksikan jajaran Bukit Barisan yang berdiri indah serta pendar cahaya matahari terbenam adalah beberapa hal memikat yang dapat Anda rasakan di tempat wisata Bengkulu yang satu ini. Berkemah di puncak bukit untuk menyaksikan gemerlap lampu Kota Curup pada malam hari adalah satu hal yang menawan. Untuk dapat masuk kawasan wisata Bukit Kaba di Bengkulu ini, Anda harus membayar retribusi sebesar Rp 2.500 per orang.
Pulau Tikus
Pulau Tikus di Bengkulu

10. Pulau Tikus

Pulau Tikus ini memiliki luas lahan sekitar 1,5 Ha, sebuah pulau di Bengkulu yang dikelilingi terumbu karang yang luas dan secara alami melindungi pulau dari abrasi akibat gelombang yang besar. Panorama pulau yang indah, air laut yang jernih, dan kegiatan snorkel untuk menyaksikan pesona batu karang yang indah serta  ikan-ikan laut penuh warna adalah beberapa hal yang paling memikat di objek wisata Bengkulu yang satu ini.
Terletak 10 km di arah barat dari kota Bengkulu, Pulau Tikus adalah sebuah pulau yang terhubung langsung dengan Samudera Hindia. Anda dapat sampai di salah tempat wisata di Bengkulu ini dengan menyewa kapal nelayan di pantai Jakat, dengan durasi waktu perjalanan sekitar 1 jam. Jika menyewa boat untuk pergi ke Pulau Tikus, akan memakan waktu sekitar 40 menit dari Pelabuhan Pulau Baai. Pulau Tikus dulunya adalah tempat kapal-kapal untuk berlabuh dan berlindung dari hantaman badai ombak laut Samudra Indonesia.
Tetapi, ulah manusia yang merusak ekosistem terumbu karang di kawasan Pulau Tikus membawa dampak negatif bagi kelangsungan salah satu tempat wisata Bengkulu tersebut. Yang paling mencolok adalah semakin berkurangnya luas Pulau Tikus karena mengalami abrasi yang berlangsung makin cepat dari tahun ke tahun.

sumber

Keindahan Alam Di Indonesia

Pemandangan Alam Paling Indah di Indonesia 

Indonesia punya keindahan alam yang luar biasa. Dianugerahi lanskap yang seakan tak pernah habis. Dari ujung barat hingga timur, deretan gunung, lembah, laut, danau, hingga taman nasional menunggu untuk dijelajah.

Ini hanyalah secuil daya tarik wisata yang ditawarkan negeri agraris sekaligus bahari ini, dengan eksistensi suku dan budaya sebagai bumbunya. Lanskap yang disuguhkan Bumi Pertiwi seakan tak berujung, mulai dari deretan pegunungan yang megah hingga kekayaan biota bawah laut.

  Inilah  Pemandangan Alam Paling Indah di Indonesia.

Danau Toba,Sumatera Utara
Eksistensi Toba sebagai danau vulkanis telah tersohor di berbagai belahan dunia. 75 Ribu tahun lalu Supervolcano Toba meletus, membentuk sebuah kaldera dan menghujani sebagian bumi dengan debu vulkanis. Seiring zaman, kaldera sepanjang 100 kilometer dengan lebar 30 kilometer itu berubah menjadi danau.

Danau yang berada di Provinsi Sumatera Utara ini menjadi danau terbesar di Asia Tenggara. Kini Toba menyuguhkan keindahan tanpa batas lewat danau yang seakan tanpa batas, dikelilingi bebukitan hijau di sekelilingnya. Udara yang sejuk dan kabut di pagi hari membuat tempat ini layaknya lanskap alam di Eropa Utara sana.

Titik favorit menikmati panorama Danau Toba adalah Tongging. Dari sini, dua pemandangan sekaligus terhampar di hadapan mata: Danau Toba dan Air Terjun Sipiso-piso. Pulau Samosir yang seakan mengambang di tengah danau punya budaya dan kerajinan khas masyarakat Batak. Kota Brastagi yang tak jauh dari sini adalah penghasil buah-buahan segar, terutama Markisa. Anda juga bisa berendam air panas di pemandian alami, di lereng Gunung Sinabung dan Sibayak.

2. Taman Nasional Baluran, Jawa Timur

Mungkin Anda melihat Baluran sebagai Taman Nasional yang tandus dan kering. Namun justru itulah kekayaan alam yang jadi habitat flora dan fauna liar. Sebanyak 40% wilayah Taman Nasional ini terdiri dari sabana. Tak heran, tempat ini disebut Africa van Java. Terletak di Situbondo, Jawa Timur, Taman Nasional yang berada di lereng Gunung Baluran ini punya ratusan flora dan fauna termasuk yang dilindungi dan hampir punah.

Mengunjungi Taman Nasional Baluran berarti memotret sisi liar kehidupan flora dan fauna di Indonesia. Ada sekitar 444 jenis tumbuhan, 26 jenis mamalia, serta 155 jenis burung termasuk yang langka seperti Layang-layang Api dan Tuwuk Asia. Dari atas menara pemantau Anda bisa menyaksikan kehidupan alami banteng, kerbau liar, kijang, macan tutul, hingga kancil.

Tak banyak yang tahu, Taman Nasional Baluran juga menyimpan sebuah pantai tersembunyi. Namanya Pantai Bama, sekitar 16 kilometer dari gerbang masuk Taman Nasional. Pasir putih, ombak yang tenang, serta deretan pohon bakau akan memanjakan mata para pengunjungnya. Taman lautnya penuh oleh anemon dan ikan badut yang hilir mudik di antaranya.

3. Ngarai Sianok dan Lembah Harau, Sumatera Barat

Provinsi Sumatera Barat dianugerahi lanskap alam yang memesona, salah satunya adalah lembah. Ngarai Sianok di Kota Bukittinggi dan Lembah Harau di Kabupaten Lima Puluh Kota mewakili keindahan lembah khas Indonesia. Hijau dan megah, dikelilingi tebing-tebing setinggi gedung pencakar langit di Jakarta.

Ngarai Sianok bagaikan Grand Canyon di Amerika, dalam versi lebih sejuk dan lebih asri. Sementara itu, Lembah Harau sering didaulat sebagai lembah paling cantik di Indonesia. Areal sawah nan hijau dikelilingi tebing-tebing yang menjulang tinggi, menjadi tempat favorit wisatawan untuk berfoto ataupun memanjat tebing itu.

Kedua lembah ini dikelilingi hutan tropis yang masih asri. Lembah Harau juga punya beberapa air terjun yang dinginnya menggigit kulit. Selain itu ada pula Gua Seribu yang berada di tengah hutan. Namanya mewakili banyaknya cabang jalan yang ada di dalamnya.

4. Kepulauan Raja Ampat, Papua Barat

Beranjak dari legenda empat kerajaan di Papua Barat: Waigeo, Misool, Salawati, dan Batanta, Kepulauan Raja Ampat adalah surga wisata bahari di Indonesia. Kabupaten ini punya 610 pulau dengan perairan jernih memesona, dihuni oleh seperempat biota laut yang ada di dunia. Heterogenitas flora dan fauna bawah air Raja Ampat terkenal di seluruh dunia, membuat kawasan ini jadi surga para penyelam.

Kawasan Nabire di bagian "kepala burung" Papua menjadi habitat hiu paus raksasa. Ada pula Manta Point, tempat para penyelam menari dikelilingi pari raksasa dengan bentangan sayap 9 meter. Bangkai kapal dan pesawat peninggalan Perang Dunia II terdapat di dekat Pulau Wai, menjadi habitat ikan hias dan anemon warna-warni.

Kepulauan Raja Ampat disebut-sebut sebagai salah satu lokasi penyelaman terindah di dunia. Baik itu snorkeling maupun diving di laut dalam, Raja Ampat adalah Raja-nya keindahan bahari di Indonesia.

5. Gunung Rinjani, Lombok

Rinjani tersohor sebagai gunung paling indah di Indonesia. Tak heran gunung yang terletak di Lombok, Nusa Tenggara Barat, ini menjadi favorit para pendaki. Lanskap hijau, Danau Segara Anak, serta kaldera mahabesar adalah cermin kecantikan Gunung Rinjani.

Namun, bicara Rinjani tak melulu identik soal gunung. Taman Nasional Gunung Rinjani terletak di garis transisi Wallacea dan Australasia, menghasilkan keanekaragaman flora dan fauna. Lutung alias monyet hitam biasa ditemukan saat pagi tiba.
 
6. Wakatobi,Sulawesi Tenggara
 Wakatobi Island sebuah daerah yang berlokasi di Laut Banda Sulawesi Tenggara merupakan Daerah tujuan wisata yang sangat fantastis sebagai wisata selam dan Wisata Laut yang di miliki indonesia tercinta.
Keajaiban Laut Bawah dan terumbu karang terbaik di dunia menjadikan wakatobi sebagai salah satu tujuan wisata ( wisata menyelam khususnya ) yang wajib anda kunjungi bagi anda pecinta Diving.
Wakatobi Resort menawarkan penyeleman kelas dunia didukung oleh rumah karang yang spektakuler serta kemudahan akses ke tempat penyelaman dengan keanekaragaman kehidupan bawah laut ditambah lagi dengan keamanan dan kenyamanan dalam melakukan aktifitas selam yang sangat terjamin dengan wilayah laut yang terproteksi.
Wakatobi Resort juga memiliki staff yang berpengalaman dan berpengetahuan dalam pelayanan wisata, dengan sajian menu makanan yang sehat dan keanekaragaman rasa, serta dilengkapi dengan perangkat komunikasi satelit dengan akses internet 24 jam, sehingga Wakatobi Dive Resort melayani tamu dengan pelayanan standar dunia.
Resort ini juga dilengkapi dengan lapangan terbang Maranggo di pulau Tomia dengan jalur penerbangan yang menghubungkan pulau Bali ke Tomia akan membuat perjalanan ke Wakatobi semakin mudan dan nyaman.
 

 

 

sumber